Senin, 05 Januari 2015

SELEKSI BEASISWA ETOS TAHUN 2015

Website Resmi SMP Al-Ghazali Kec. Batang Batang Kab. Sumenep

Beastudi Etos adalah beasiswa untuk anak-anak muda lulusan SMA yang tengah memperjuangkan cita-citanya agar dapat kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) pilihan. Mereka tengah berjuang demi masa depan di tengah keterbatasan dan hambatan ekonomi. Beastudi Etos memiliki mimpi besar bagi perbaikan bangsa Indonesia melalui program pengembangan sumber daya manusia. Oleh karena itu, Beastudi Etos tidak hanya memberikan bantuan biaya pendidikan dan uang saku, tetapi juga memperkuatnya dengan aktivitas pengembangan diri dan kehidupan berasrama. Pelatihan, pembinaan, dan pendampingan empat domain, yakni spiritual, akademik, personal, dan sosial yang dilakukan selama 4 (empat) tahun. Pelatihan, pembinaan, dan pendampingan ini dilakukan berdasarkan kurikulum berbasis kompetensi untuk pengembangan prestasi. Dengan mengusung visi terdepan dalam membentuk sumber daya manusia unggul dan mandiri, Beastudi Etos ingin melahirkan generasi-generasi terbaik bagi bangsa ini. Beastudi Etos berusaha menghadirkan patriot-patriot baru yang gigih memperjuangkan masa depan bangsa dengan keunggulan dan kemandirian yang dimiliki.

SYARAT UMUM

  • Lulus SMA/Sederajat dan akan masuk Perguruan Tinggi melalui Jalur SNMPTN, SBMPTN dan UM jalur reguler
  • Diterima pada PTN dan jurusan yang direkomendasikan Beastudi Etos (Daftar PTN yang direkomendasikan dapat dilihat di www.beastudiindonesia.net
SYARAT KHUSUS
  • Formulir Biodata [Download] atau [Download]
  • Slip Gaji/Surat keterangan penghasilan orang tua (Scan/Softfile)
  • Kartu Keluarga (Scan/Softfile)
  • KTP/kartu identitas lain (Scan/Softfile)
  • Ijazah SMA (bagi yang sudah lulus SMA/sederajat) yang dilegalisir (Scan/Softfile)
  • Pas Foto terbaru berwarna (Scan/Softfile)
  • Foto Rumah (tampak keseluruhan, ruang tamu, kamar tidur, kamar mandi dan dapur)
  • Rekening listrik bulan terakhir (Scan/Softfile)
  • Tulisan tentang perjalan  hidup minimal 2 halaman A4 dengan spasi 1 cm
  • Raport Semester (1-5)(Aspek Kognitif)(Scan/Softfile)
METODE PENDAFTARAN
  • PENDAFTARAN ONLINE:
Anda dapat melakukan pendaftaran online diseleksi.etos.beastudiindonesia.net dan mengisi biodata lengkap serta berkas lengkap sesuai persyaratan.
  • PENDAFTARAN VIA EMAIL:
Pengiriman email maksimal 20MB untuk seluruh berkas, dan dikirimkan ke email Panitia Seleksi Nasional: seleksietos@gmail.com, dengan subjek email:
NAMA LENGKAP_ASAL SEKOLAH_WILAYAH SELEKSI ETOS
Contoh:
BAHRUL ULUM_SMAN1GARUT_WILAYAH BANDUNG
  • PENDAFTARAN VIA POS:
Bagi anda yang sulit mendaftarkan diri secara online, bisa melakukan pendaftaran dengan mengirimkan berkas langsung ke Asrama Beastudi Etos terdekat dengan mengirimkan biodata (dapat diunduh disini) dan berkas-berkas persyaratan lainnya, paling lambat tanggal 28 Februari 2015 (Cap POS). Selain itu, Anda juga mendaftarkan BIDIKMISI DIKTI melalui sekolah masing-masing. INfo lebih lanjut bisa dilihat di www.bidikmisi.dikti.go.id

TAHAP SELEKSI
1 Januari - 28 Februari 2015Penerimaan berkas
10 Maret 2015Pengumuman Seleksi Administrasi
29 - 30 Mei 2015Tes Tulis dan Wawancara (disesuaikan pengumuman SNMPTN 2015)
6 - 13 Juni 2015Home Visit
20 Juni 2015Pengumuman Akhir
27 - 28 Juni 2015Penandatanganan Akad dan Komitmen

Irmanto

Tim IT SMP Al-Ghazali

Tulisan di blog ini adalah hasil kerja tim IT SMP Al-Ghazali. Silahkan digunakan tanpa komersialisasi. Terimakasih.